Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Simpang Amplas Medan Macet Karena Bus dan Driver Berhenti Sembarangan

Friday, January 3, 2020 | 9:42 PM WIB | 0 Views Last Updated 2020-01-04T05:47:26Z

MEDAN (Topsumut.co) Empat hari usai Tahun baru berlangsung, Simpang Amplas, Jalan Sisingamangaraja, Kota Medan mulai memadati kemacetan tepatnya depan terminal amplas Medan, Sabtu (04/1/2020) Pagi.

Kemacetan ini terjadi dikarenakan tidak berfungsinya traffic light (lampu merah) yang berada di simpang Amplas tersebut. 

Sehingga Angkot dan Bus serta Travel yang hendak menjemput sewanya di simpang Amplas berhenti sembarangan.

Kemacetan juga diakibatkan dengan tidak adanya petugas Satlantas Polrestabes Medan  dan Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Medan yang melakukan pengaturan arus lalu lintas jalan.

Meskipun demikian, Pos pengamanan Natal dan Tahun baru berdiri di simpang Amplas, namun petugas tidak berada didalam Pos tersebut.

Salah seorang pengendara mobil pribadi, berhasil di wawancarai topsumut.co, mengaku sangat kecewa adanya petugas pengaturan arus lalu lintas tidak berada di Jalan.

"Ya harusnya ini petugas melakukan pengaturan arus lalu lintas. Agar mobil tidak berhenti sembarangan. Inikan petugas pun tidak ada kelihatan, driver nya suka - suka hatinya berhenti," kata Febrina Nainggolan.

Hingga berita ini turun, simpang Amplas masih berlangsung padati macet.


(Ones)
×
Berita Terbaru Update