Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Dinkes Gunungsitoli Minta RSUD Tidak Kembalikan Pasien Positif Corona

Friday, June 19, 2020 | 10:17 PM WIB | 0 Views Last Updated 2020-06-21T11:46:08Z



GUNUNGSITOLI - (Topsumut.Co)
Pemerintah Kota Gunungsitoli, Sumatera Utara, melalui Dinas Kesehatan meminta Manajemen Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) untuk sementara tidak mengembalikan (RL) seorang pasien positif corona asal Desa Bawadesolo, Kecamatan Gunungsitoli Idanoi, Kota Gunungsitoli.

"Baiknya pasien positif itu jangan dulu dikeluarkan oleh pihak RSUD", Ucap Kepala Dinas Kesehatan Kota Gunungsitoli (Wilser Napitupulu) Ketika dikonfirmasi Topsumut.Co via telepon seluler. Jumat (19/6/2020) malam

Dia memberitahu bahwa jika pasien positif itu dipulangkan kerumahnya, dikhawatirkan akan beresiko sekali dan  rentan dapat melakukan kontak dengan keluarganya dirumah.

Apalagi (lanjut dia) Bila melihat situasi diwilayah Desa Bawadesolo, mayoritas masyarakatnya masih belum mematuhi protokoler kesehatan.

Kadinkes ini mengharapkan kiranya manajemen RSUD Gunungsitoli mengambil sikap yang bijak, atau tidak serta merta memulangkan pasien positif itu nantinya untuk keluar.

"Banyak yang resah, Nanti makin rumit jadinya. Kita gak mau ambil resiko lah. Jangan karena mau dipaksakan dipulangkan, Padahal lokasi belum siap. Dampak sosial penting untuk dikaji", Tegasnya

Wilser menerangkan bahwa alasan kenapa pasien itu untuk sementara  tidak boleh dikeluarkan dikarenakan belum ditemukannnya lokasi isolasi mandiri yang tepat.

Pasalnya, Pihaknya telah berupaya mengsurvei beberapa lokasi yang dijadikan tempat isolasi mandiri. Namun hingga saat ini belum ditemukan lokasi yang sesuai.

Seandainya lokasi sudah ditemukan, ada perlu kajian lagi untuk memastikan bahwa masyarakat sekitar lokasi itu menerima pasien positif corona berada diwilayahnya.

"Kita sudah survey, namun belum bisa dipastikan lokasi yang jelasnya. Kita hindari dampak sosial yang ada. Pemkot Gunungsitoli juga tetap bekerja semaksimal mungkin", Ujar Wilser

Terkait situasi pasien positif tersebut, Kadinkes ini memberitahu bahwa saat ini pasien berinisial (RL) masih dirawat di ruang khusus RSUD Gunungsitoli. Seputar pelepasan pasien (RL) masih sebatas rencana.

"itu masih rencana. Pasien itu belum keluar dari RSUD. Kita minta untuk tidak dikeluarkan dulu", Katanya

Sedangkan Camat Gunungsitoli Idanoi, (Dasma Telaumbanua) Ketika ditanyai pendapatnya, Jumat (19/6) malam, terkait rencana pemulangan pasien positif tersebut oleh Manajemen RSUD Gunungsitoli. Dasma menyatakan bahwa pihaknya menunggu petunjuk dari Tim Gugus Kota Gunungsitoli.

"Prinsipnya kami Tim Gugus Kecamatan melaksanakan petunjuk Tim Gugus Kota", Terangnya

(Cobra/R)
×
Berita Terbaru Update