Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Pansus Covid -19 DPRD Sumut Disebut Masuk Angin

Monday, June 22, 2020 | 12:44 PM WIB | 0 Views Last Updated 2020-06-22T19:45:43Z

MEDAN (Topsumut.co) Rapat panitia khusus (Pansus) Covid -19 DPRD Sumatera Utara hanya dihadiri tiga orang saja, yakni Ir. Sugianto Makmur A.Md, Li, Dr. Poaradan Nababan, Sp.B, dan Budieli Laia, S.Pd.

Rapat yang digelar diruangan bamus DPRD Sumatera Utara ini, membahas tentang bantuan sosial jaring pengaman sosial (JPS) dan lainnya. Namun, karena hanya tiga orang yang hadir, rapat tersebut di batalkan.

Pantauan Topsumut.co, seperti biasa kursi yang disediakan untuk anggota dewan di bagian kiri terlihat kosong. Sementara kursi yang disediakan untuk undangan terlihat lengkap. 

Anggota DPRD Sumatera Utara, Budieli Laia, S.Pd serang kesal dengan banyaknya anggota dewan yang tidak hadir dalam rapat panitia khusus (Pansus) covid -19 diruangan Bamus DPRD Sumatera Utara, Jalan Iman Bonjol Medan, Senin (22/6/2020).

"Anggota pansus covid -19 yang ikut rapat itu cuma tiga orang. Saya pikir Pansus Covid -19 itu sudah mulai masuk angin alias menceret," kata Budieli Laia, S.Pd kepada Topsumut.co saat diwawancarai di ruang kerjanya.

Namun, dengan tidak hadirnya pimpinan dan anggota tim lainnya, pastilah kinerja pansus tidak maksimal. Dia menyebutkan, bahwa usulan pembentukan pansus covid -19 tersebut sempat ditolak oleh Fraksi PDI Perjuangan kemarin.

"Bagaimana kita rapat hanya tiga orang anggota pansus yang datang. Lainnya entah kemana. Justru PDI perjuangan ini yang menolak pansus ini dulu," ujarnya.

Saat ditanya Topsumut.co ketua dan wakil ketua pansus covid -19 tidak hadir dirapat itu, pihaknya tidak mengetahui kenapa tidak hadir ketua pimpinan dan wakil pimpinan pansus covid -19 ini.

"Ketua sudah saya baca WA digrup tadi mereka kurang sehat. Tetapi, harusnya anggota itu datang. Karena pansus ini tidak main - main," pungkasnya.

Dia berharap pada rapat pansus covid -19 agar komperatif dan profesional. Apalagi, pembahasan yang mengenail dampak isu covid -19 kepada masyarakat.

(Rosy)
×
Berita Terbaru Update