Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Kopda Agustus Lafau, Dengan Keterbatasan Melakukan Donor Darah Untuk Bantu Warga

Thursday, September 3, 2020 | 2:41 AM WIB | 0 Views Last Updated 2020-09-03T09:41:22Z


GUNUNGSITOLI   (Topsumut.co)   Personel Kodim 0213/Nias An. Kopda Agustus Lafau yang bertugas sehari-hari di Tata Usaha Urusan Dinas Dalam (TUUD) Staf Makodim 0213/Nias. Dalam keterbatasannya dengan menggunakan tongkat untuk melaksanakan tugas sehari-hari, ia juga dengan hati yang mulia menjadi pendonor bagi warga yang membutuhkan tepatnya kepada salah satu warga yang membutuhkan untuk keperluan Operasi kelahiran salahsatu ibu Yuteria Gulo pendunduk desa zuzundao mandehe Nias Barat di RSUD Gunungsitoli.  Kamis, 3/9/2020.

Pesan melalui Grup Wastap (WA) yang terkirim di Grup Babinsa Jajaran Kodim 0213/Nias Rabu, 2/9 sekitar pukul 09.51 untuk permintaan dari keluarga calon pendonor dengan isi ‘’ Minta Bantu Pak, An. Yuteria Gulo untuk keperluan operasi butuh darah 1 (satu) kantong golongan darah”O” dari Assori Buulolo. Dh. Mohon bantuan yang golongan darah “O” untuk keperluan Operasi  kelahiran dari Anak Ibu Yuteria Gulo di RSUD Gunungsitoli pak. Asori Buulolo Hp. 0812..

Demikian dan salam hormat kami...Ya’ahowu. 

Kopda Agustus Lafau yang memonitor di grup tersebut yang golongan darahnya “O” langsung ia mengajukan diri sebagai calon.



“ Ia bang, saya monitor di grup tentang permintaan golongan darah “O” dan karena ini penting saya mengajukan diri dan mendapat izin dari Kapok Tuud (kepala kelompok tuud) yang langsung merepon dengan baik” pungkasnya

Ia menambahkan bahwa dengan hati yang ihklas membantu ibu Y.Gulo yang pertama kali melahirkan, itu. Dengan kepeduliannya  bisa membantu beban dari keluarga dan kebutuhan operasi seraya ia mengajak masyarakat untuk peduli kepada sesama terlebih saat-saat seperti ini.

“ manfaatnya sangat banyak bagi pendonor dan ini juga merupakan sikap kepedulian terhadap sesama” ucapnya singkat

Sementara Assori Buulolo mewakili keluarga sangat mengucapkan terimakasih yang kebutuhan operasi kelahiran pertama dari ibu Y.Gulo dapat dengan cepat melalui jajaran Kodim 0213/Nias.

“Saat kami di PMI Kab Nias, Hb dari bapak Agustus Lafau tinggi yaitu 19 dan hari itu tidak bisa diambil oleh PMI baru besoknya Kamis, 3/9 pagi hari diambil dengan Hb 17. Kami mewakili keluarga, sangat-sangat ucapkan terimakasih, Ibu Y. Gulo yang melahirkan seorang laki-laki hingga saat ini Ibu dan Anak dalam keadaan sehat-sehat.’’  Ujar assori.


(Cobra/Kz)


No comments:

Post a Comment

×
Berita Terbaru Update