Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Pemkab Labuhanbatu Selatan melaksanakan Musrembang Tahun Anggaran 2022

Tuesday, March 23, 2021 | 7:26 PM WIB | 0 Views Last Updated 2021-03-24T02:26:22Z


LABUSEL (Topsumut.co) - Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu Selatan melaksanakan musyawarah perencanaan pembangunan  daerah ( musrembang )  RKPD  tahun anggaran 2022 dilaksanakan di conventional Hall Grand Sudi mampir Blok Songo, 23 -24 maret 2021.


Musrembang  tersebut di buka langsung oleh Plh Bupati Labuhan Selatan Drs H Ahmad Fuad ,MM bertajuk Tema  " Menumbuhkan Kemandirian Ekonomi Dengan Menggerakkan Sektor - Sektor Ekonomi Kerakyatan Yang Didukung Investasi Dan Insfraktur "


Sekretaris Badan perencanaan  pembangunan daerah propinsi sumatera utara Sukma sukanto, ST memaparkan  perkembangan stastik tahun 2018 - 2021 tentang angka kemiskinan, peningkatan ekonomi ,pendapatan daerah, jumlah penduduk, angka pengangguran, lapangan kerja  dikabupaten labuhanbatu selatan, serta memaparkan statistik  perbandingan dengan kabupaten lain.


Kepala Badan perencanaan pembangunan daerah kabupaten labuhan batu selatan Kamalludin Siregar SPd, Msi, ketika dikonfirmasi menjelaskan" prioritas musrembang kabupaten Labuhanbatu selatan T.A 2022 yaitu : peningkatan kualitas tenaga kerja dan lapangan kerja, peningkatan mutu  pelayanan pendidikan, ketersedian infrastruktur pendukung ekonomi , peningkatan pelayanan kesehatan dan pengembangan industri dan pengembangan serta pengembangan ekonomi kreatif ," jelas nya.


Kamaluddin juga menambahkan" Tujuan musrembang adalah untuk menyepakati program pembangunan daerah ,prioritas pembangunan ,pagu indikator , pemerataan pembangunan ,serta penyelarasan prioritas pembangunan, "tutupnya .



(Wartawan Labusel : Rindu Sitompul)

No comments:

Post a Comment

×
Berita Terbaru Update