Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Polres Dairi dan Polsek Jajaran Razia Balap Liar Dan Knalpot Blong.

Sunday, October 10, 2021 | 8:22 PM WIB | 0 Views Last Updated 2021-10-11T03:22:37Z


DAIRI  (Topsumut.co) - Kapolres Dairi AKBP Wahyudi Rahman , S.H, SI.K, M.M melalui Kaurbin Ops Satlantas Polres Dairi Iptu WTP Sinaga memimpin pelaksanaan  Razia sepeda motor yang melakukan aksi balap liar dan penggunaan knalpot Blong yang tidak sesuai standart, minggu  malam (10/10/21) mulai pukul 21.00 WIB  berlokasi di jl. A yani, jl. SM.Raja Kec Sidikalang serta di seluruh wilayah hukum polsek jajaran Polres Dairi.


Kasie Humas Polres Dairi, Iptu Doni Saleh dalam keterangannya menjelaskan bahwa kegiatan razia yang rutin dilaksanakan oleh Polres Dairi dan Polsek Jajaran tersebut adalah  untuk menjaga Sitkamtibmas yang kondusif di Kabupaten Dairi serta menyikapi pengaduan masyarakat yang merasa terganggu dengan aktifitas balapan liar dan juga penggunaan knalpot blong pada kenderaan sepeda motor.


" Dalam kegiatan razia Malam Ini sebanyak 6 ( Enam) unit sepeda motor yg ditilang dan sita kenderaan untuk diamankan di Mako Polres Dairi serta Puluhan unit yang diamankan oleh Polsek sejajaran Polres Dairi ", ujar Doni.


Selanjutnya , Doni mengatakan bahwa Ipda WTP Sinaga yang sehari harinya bertugas sebagai KBO Sat Lantas Polres Dairi memberikan bimbingan dan arahan kepada pengemudi sepeda motor tersebut yang rata rata adalah para remaja untuk tidak mengulangi perbuatannya juga menyarankan kepada pengemudi/ pemilik ranmor yang disita untuk melengkapi sepeda motornya sesuai dengan standart dan setelah itu kenderaan akan dikembalikan.


Razia Antisipasi Balap Liar dan Penggunaan Knalpot Racing/ Blong akan terus dilakukan pihak polres Dairi sehingga kamseltibcar lantas Kondusif di kabupaten Dairi.


Satlantas Polres Dairi  juga menghimbau kepada masyarakat pengguna jalan untuk  tertib berlalulintas dan menggunakan kelengkapan sepeda motor yang standart. Razia dilaksanakan dengan tetap mengutamakan prokes mencegah penyebaran covid 19. ( Ning ).

No comments:

Post a Comment

×
Berita Terbaru Update