Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Purna Siswa/i SMP Dan SMK Yayasan Kihajar Dewantara Berjalan Dengan Sukses.

Thursday, February 24, 2022 | 5:58 PM WIB | 0 Views Last Updated 2022-02-25T01:58:38Z


LABUSEL (Topsumut.Co) - Purna / pelepasan siswa Siswi kelas IX SMP - XII SMK dan capping day kelas x asisten keperawatan angkatan - Vll yayasan  Kihajar dewantara tahun ajaran 2021/ 2022  berjalan  Sukses di laksanakan di aula SMP - SMA  Yayasan perguruan kihajar dewantara jalan kampung jawa Kota pinang, Kamis 24 - 02/ 2022


Dewan Pembina yayasan perguruan Ki hajar dewantara H Naga Parlaungan Lubis, M Pd didampingin ketua Yayasan Hj Erliyani S.Pd mengucapkan selamat kepada siswa - siswi kelas lX SMP dan kelas Xll SMK yang dipurnakan atau dilepas yang akan melanjutkan kejenjang pendidikan selanjutnya sesuai dengan keinginan siswa.


" Kami ucapkan selamat bagi siswa kelas lX SMP dan kelas Xll SMK Yayasan perguruan Kihajar Dewantara yang di purnakan atau dilepas hari ini.Yang sebentar lagi akan melanjutkan pendidikan kejenjang selanjutnya, semoga tetap menjaga nama baik sekolah yang ditinggalkan, kami doakan apa yang di cita citakan tercapai," ungkapnya.


Di jelaskan Naga parlaungan, jumlah siswa/i  yang dipurnakan kelas lX  SMP sebanyak 83 orang dan 454 siswa/i kelas Xll SMK dari 7 jurusan yang ada yaitu akutansi dan keungan lembaga (AKL), otomatisasi dan tata kelola perkantoran (OTKP), teknik komputer dan jaringan ( TKJ), asisten keperawatan, ( AK), agrobisnis tanaman pangan dan holtikultura ( ATPH), tata busana (TB), serta teknik dan bisnis sepeda motor ( TSM).


" Yayasan Perguruan kihajar dewantara Kotapinang setiap tahun nya  dikabupaten labuhanbatu selatan selalu yang terbanyak melepas / mempurnakan siswa/i ditingkat SMK. ini merupakan prestasi yang sungguh membanggakan karena didukung oleh para guru guru tenaga pengajar yang profesional  dalam mendidik para siswa /i, semoga mutu pendidikan di yayasan ini dapat dipertahankan ", ujarnya .


Kesuksesan kegiatan pelepasan / purna  siswa kelas IX SMP dan Siswa kelas Xll SMK yayasan Perguruan kihajar Dewantara ditandai dengan pelepasan balon. Serta tidak kalah lagi, dimeriahkan dengan pertunjukan antraksi pramuka, tarian, antraksi pasus, dan performa marchine band yang merupakan hasil kreatif binaan yayasan tersebut.


Turut hadir dalam acara  purna siswa tersebut Dewan pembina yayasan perguruan Kihajar dewantara H Naga Parlaungan Lubis, M. Pd, Ketua yayasan hj Erliyana, S.Pd, badan pengawas yayasan Briptu Andi Saputra Lubis, SH, MH, Bendahara yayasan Dr Ananda Fitriyana Lubis, kepala sekolah SMP dan SMK serta dewan guru dan insan pers.


Pantauan awak media Acara purna siswa tersebut sesuak Protokol kesehatan covid 19 diantaranya jaga jarak, cuci tangan dan pakai masker.(RS)

No comments:

Post a Comment

×
Berita Terbaru Update