Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Kunker di Kecamatan Tanah Pinem, Bupati Dairi Tinjau Vaksinasi Booster.

Wednesday, March 9, 2022 | 7:00 AM WIB | 0 Views Last Updated 2022-03-09T15:00:00Z


Dairi  (Topsumut.Co) - Pelaksanaan booster memastikan agar masyarakat secara khusus pada lansia kebal terhadap Covid-19 khususnya varian omicron. 


Hal tersebut disampaikan Bupati Dairi, Eddy Kelleng Ate Berutu saat  meninjau langsung akselerasi vaksinasi dosis ketiga atau booster di Desa Mangan Molih dan Desa Pasir Tengah, Selasa (8/3/2022). Agenda akselerasi vaksinasi ini merupakan dalam rangkaian kunjungan kerja ke Tanah Pinem. 



Eddy Berutu mengatakan proses vaksinasi ini sedang dikebut oleh pemerintah Kabupaten Dairi. 


"Orang tua dan warga yang saya sayangi, kita semua harus vaksin, ini adalah instruksi bapak presiden, ini adalah untuk kesehatan kita bersama.  Pemerintah dari hari ini jemput bola, bila penting vaksin di tempat," ujarnya. 


Eddy mengatakan dengan mendapat vaksinasi dosis ketiga hal ini akan memberikan tambahan kekebalan atau imunitas terhadap seseorang dari Covid-19. Tak hanya itu, booster juga mengurangi tingkat fatalitas bagi seseorang yang terpapar Covid-19. 


"Tujuan kita biar warga kita sehat selalu. Kita tidak ingin terjadi sesuatu bagi keluarga kami. Saya juga menghimbau agar masyarakat tetap mematuhi prokes dan menghindari kerumuman massa. Tetaplah menggunakan masker dan mencuci tangan di air mengalir," pintanya. 


Tak hanya itu, Eddy Berutu juga memberikan bantuan sembako kepada lansia di Mangan Molih dan Pasir Tengah sebagai oleh - oleh dari Sidikalang.


"Jangan lihat dari jumlahnya, tapi lihatlah dari keikhlasan saya memberikannya," ujarnya. ( Nining ).

No comments:

Post a Comment

×
Berita Terbaru Update