Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Pisah Sambut Dua Pimpinan Polres Nias : AKBP Deni Kurniawan.SI.k. MH & AKBP Wawan Irawan SI.k

Saturday, August 29, 2020 | 10:23 PM WIB | 0 Views Last Updated 2020-08-30T05:23:19Z



GUNUNGSITOLI  (Topsumut.co)  Pisah sambut pimpinan Polres Nias dari pejabat lama, AKBP Deni Kurniawan SI.k. MH dan pejabat baru, AKBP Wawan Iriawan SI.k, yang di laksanakan di gedung Wisma Sangehao jln Diponegoro No.391 Desa Sifalaete, Kecaman Gunungsitoli, Kota Gunungsitoli pada hari, Sabtu, 29/08/2020, pukul 20.00 wib. Diawali dengan pengalungan bunga oleh Sanggar Ladari, kepada kedua pimpinan Polres Nias.

Pada acara tersebut di awali dengan sambutan, tarian pemberian sekapur sirih, dengan di iringi musik alat tradisional adat Nias, tarian sekapur sirih  di laksanakan untuk menyambut dua pimpinan di Mapolres Nias layaknya tokoh, kemudian dilanjutkan dengan penyematan seperangkat baju kebesaran adat Nias, lengkap, kepada kedua pimpinan tersebut, dan sekaligus di nobatkan menjadi Balugu, pemimpin kerajaan, dalam bahasa Nias  di sebut Balugu ( Raja )

Mantan Kapolres Nias AKBP Deni kurniawan, S.I.K, MH menyampaikan pesan dan kesan kepada seluruh elemen masyarakat Nias.



"Saya ucapkan terimakasih dan pengabdian setinggi - tingginya kepada kepala daerah tokoh agama, tokoh pemuda, tokoh masyarakat dan seluruh personel Polres Nias yang telah membantu kami dan mensupport kami secara total selama menjalankan tugas selama 2 (dua) tahun empat bulan, sejak awal sampai akhir menjabat Kapolres Nias,"  Ucap Perwira Polisi lulusan Akpol tahun 2000, berpangkat melati dua itu.

Ia  juga mengharapkan kepada kepala daerah, tokoh dan seluruh anggota di Mapolres Nias, untuk  tetap  memberi hati yang sama dan totalitas kerjasama kepada Kapolres Nias yang baru jangan terkesan ada perbedaan.

"Ini bukan akhir dari pertemuan kita, kalau ada waktu silahkan singgah di Labuhanbatu, di tempat tugas baru, atau rumah kami, pintu tetap terbuka, dan komunikasi akan terbuka untuk kita.  Saya selaku  pejabat lama mohon pamit kepada saudara-saudara walau hal ini kurang menyenangkan, berat rasanya untuk berpisah karna bagaimanapun saya adalah bagian dari warga kepulauan nias" Terang Kapolres Labuhanbatu yang baru-baru ini menjabat.



Di tempat yang sama Kapolres Nias AKBP Wawan Iriawan, S.I.K, memberikan support dan pujian kepada Deni kurniawan sebagai sosok yang memiliki Jiwa kepemimpinan yang baik dan mapan, sukses menyalurkan ide kreatif dan merangkul semua kalangan anggota dan masyarakat khusus di wilayah hukum Polres Nias.

"Saya kagum dengan Pak Deni, yang sukses menorehkan segudang prestasi, semoga ini berkelanjutan dan kebanggaan tersendiri, dengan prestasi yang gemilang, sukses buat Pak Deni, dan  kami sekeluarga Mohon izin kepada seluruh masyarakat Nias, izin saya bertugas sebagai Kapolres Nias tegurlah saya apabila ada kesalahan, saya menitip diri bersama keluarga agar dalam melaksanakan tugas di Pulau Nias ini saya lebih baik dan menjadi baik untuk kita bersama, saya ingin seluruh elemen masyarakat Nias bekerjasama dengan kepolisian, itulah harapan saya. Ucap Wawan Kapolres Nias yang baru.

Hadir dalam acara  pisah sambut dua Kapolres, Bupati Nias Utara, Bupati Nias, Wakil Bupati Nias, Wakli Walikota Gunungsitoli, Wakil Bupati Nias Selatan,   Wakil Ketua DPRD Kota Gunungsitoli, para Sekda, Kasdim 0213 Nias, Kepala BNN, Kabag Sumda Polres Nisel, Ibu Ketua Penggerak PKK kota Gunungsitoli, toko agama, tokoh pemuda, LSM/Pers, dan para undangan.

Namun dalam pelaksanaan acara pisah sambut tersebut tetap menerapkan aturan protokol kesehatan guna antisipasi penyebaran virus covid-19



(Cobra)


No comments:

Post a Comment

×
Berita Terbaru Update