Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Aksi unjuk rasa aliansi Cipayung Tolak Kenaikan Harga BBM, di Kota Gunungsitoli & Nias berjalan aman dan damai

Thursday, September 8, 2022 | 11:19 PM WIB | 0 Views Last Updated 2022-09-09T06:19:09Z


GUNUNGSITOLI (Topsumut.Co)  -  Paska kenaikan Harga Bahan Bakar Minyak baru- baru ini menuai pro kontra dari berbagai elemen tidak terkecuali mahasiswa aliansi cipayung turut menyuarakan harga BBM yang  dapat memicu naiknya  harga bahan pokok (sembako), melihat hal ini aliansi Cipayung menggelar Aksi unjuk rasa Tolak Kenaikan Harga BBM, di Kota Gunungsitoli & Nias, unjuk rasa berjalan aman dan damai, yang di laksanakan di Kantor DPRD Kota Gunungsitoli, Kantor Walikota Gunungsitol, Kantor DPRD Kabupaten Nia dan Kantor Bupati Kab Nias, Pasca kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM), menuai reaksi penolakkan di setiap daerah oleh aliansi mahasiswa dan warga, Aliansi mahasiswa kota Gunungsitoli dan kab Nias turut mengambil bagian untuk menyuarakan BBM yang  terus naik di era masa pemerintahan Presiden Jokowi. 


Namun  aksi unjuk rasa yang dilakukan oleh aliansi Cipayung Kota Gunungsitoli - Nias dengan tuntutan penolakan kenaikan harga BBM yang telah ditetapkan oleh Pemerintah berlangsung aman dan damai, Kamis (08/09/2022).



Personil Polres Nias yang dipimpin langsung oleh Kapolres Nias AKBP Luthfi, S.I.K. berjumlah 192 Orang diturunkan untuk melakukan Pengamanan dan Pengawalan jalannya unjuk rasa tersebut dari awal hingga berakahir.


Kapolres Nias (AKBP Luthfi, S.IK) bersama dengan PJU Polres Nias turut membaur dengan Para Pengunjuk rasa, sambil membagikan minuman selama aksi berlangsung yang dilaksanakan di Kantor Bupati Nias, serta selesainya aksi, Personil Polres Nias melaksanakan makan Siang bersama dengan massa pengunjuk rasa di seputaran Taman Makam Pahlawan.


Dengan berbagai upaya secara Humanis yang dilakukan oleh Polres Nias dalam melakukan Pengamanan dan Pengawalan terhadap kegiatan aksi unjuk rasa baik yang dilakukan di Kantor DPRD Kota Gunungsitoli, Kantor Walikota Gunungsitoli, Kantor DPRD Kab. Nias dan Kantor Bupati Nias, Pelaksanaan Aksi unjuk rasa berjalan dengan aman dan damai. 


“ Kita dari Polres Nias berupaya dengan cara yang Humanis untuk melakukan Pengamanan dan Pengawalan terhadap aksi unjuk rasa yang dilakukan oleh adik-adik kita Mahasiswa yang tergabung dalam Aliansi Cipayung Kota Gunungsitoli – Nias, sehingga jalannya aksi unjuk rasa berjalan aman dan damai  “, Ujar Luthfi.


“ Kami mengucapkan terima kasih kepada semua Pihak dan terkhusus kepada adik-adik Mahasiwa yang tergabung dalam Aliansi Cipayung atas kerjasama yang baik sehingga jalannya Aksi unjuk rasa pada hari ini di 4 Lokasi dapat berjalan dengan Aman dan Tertib “, Ungkap Luthfi 


Setelah pelaksanaan Aksi Unjuk rasa kemudian Pengunjuk rasa yang tergabung dalam Aliansi Cipayung Kota Gunungsitoli – Nias, kembali pada titik awal kumpul di Taman Makam Pahlawan Gunungsitoli dan melakukan konsolidasi peserta dan kegiatan, kemudian pada Pukul 14.00 Wib pengunjuk rasa membubarkan diri.

 (Cora/Humas res nias / yfh)

No comments:

Post a Comment

×
Berita Terbaru Update