Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Ketua SMSI Sumut Erris Julietta Napitupulu Lantik Kepengurusan SMSI Kepulauan Nias, Periode 2023/2026

Wednesday, May 24, 2023 | 12:01 AM WIB | 0 Views Last Updated 2023-05-24T07:01:17Z


GUNUNGSITOLI (Topsumut.Co)  -  Ketua Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Sumatera Utara, Erris Julietta Napitupulu mengukuhkan pengurus SMSI Kepulauan Nias, Sabtu (20/5/2023) bertempat di Grand Kartika Restaurant, kompleks Kodim 0213/Nias Gunungsitoli, Sumut.


Pelantikan pengurus SMSI Kepulauan Nias, Erris yang didampingi sejumlah pengurus utama SMSI Sumut antara lain, Agus Saparuddin Lubis (Bendahara), Benny Pasaribu (Kabid Organisasi), Irwan Manalu (Seksi Organisasi dan Daerah), Rony Purba (Penasihat) dan Agus Utama (Kabid Pendidikan dan Pelatihan, hadir dalam pelantikan SMSI Kepulauan Nias.


Adapun pengurus yang dilantik, Ketua Suarman Telaumbanua, Sekretaris Krispinus K Zebua dan Bendahara Kurniaman Zendrato serta puluhan pengurus lainnya.



Dalam sambutannya Ketua SMSI Sumut Erris berpesan, SMSI Kepulauan Nias kiranya dapat bersinergi dengan pemerintah daerah se-Kepulauan Nias dalam mendukung pembangunan. berharap SMSI se-Kepulauan Nias yang di Komandoi oleh Ketua Suarman Telaumbanua S.Sos, mampu menjadi inspirasi dan jembatan informasi antara daerah dan pusat.


Dia mejelaskan, SMSI memiliki jaringan luas, baik dalam program pemantapan organisasi, pembelaan anggota hingga publikasi yang terarah dalam memperjuangkan kepentingan umum.


"Saya meminta SMSI Kepulauan Nias menjalankan program dengan tulus, membantu pemerintah daerah serta menggalang kerjasama dalam memicu laju gerak pembangunan dan berefek pada pihak pihak.


Erris juga menerangkan, media siber saat ini berperan strategis dalam kehidupan sosial serta pemerintahan, sehingga pertimbangan memiliki banyak andil, SMSI di banyak daerah telah mendapat dana hibah.


Ketua SMSI Kepulauan Nias Suarman Telaumbanua  menyambut instruksi Ari ketua SMSI Sumut Erris. Langkah strategis dalam jangka pendek, SMSI Kepulauan Nias akan fokus dalam peningkatan kualitas, sehingga akan melaksanakan program uji kompetensi. "Inspirasi pembentukan wadah ini berawal dari keinginan sejumlah jurnalis untuk mendorong peningkatan kualitas pada era digital saat ini, dan peningkatan kompetensi merupakan harga mati," jelas ketua SMSI Kepulauan Nias Suarman Telaumbanua.


Lebih lanjut Ketua SMSI Kepulauan Nias, mengajak dan mendorong pemilik media maupun perwakilan pemilik media di daerah untuk bergabung, bersama sama belajar dan berkarya membantu pemerintah melalui karya jurnalistik.


Sejumlah undangan menyampaikan selamat dan harapan terkait program kerja SMSI Kepulauan Nias ke depan.


Kadis Kominfo Pemko Gunungsitoli, Orani Wilfrid Lase mewakili Kominfo se-Kepulauan Nias dalam sabutannya, setuju bila dewasa ini adanya pembangunan kualitas jurnalis yang akan berimplikasi pada terjaganya marwah wartawan. Wadah SMSI pun diharapkannya sebagai motor dalam upaya tersebut.


"Namun dalam perkembangan media siber saat ini, kiranya dapat dihilangkan praktik penyebaran informasi informasi hoax," jelasnya, sembari menerangkan, walikota sangat berkeinginan menghadiri pelantikan SMSI, namun karena tugas luar daerah maka dirinya sebagai utusan.


Kompol Arifeli Zega mewakili penasihat  menyambut baik pembentukan wadah SMSI. Dia berharap pemberitaan media ke depan semakin cerdas, mumpuni. Dia mengharapkan SMSI dapat menyuarakan kebutuhan pembangunan Nias, sehingga pemerintah pusat dan provinsi tergerak membenahi Pulau Nias.


Arifeli juga mengajak SMSI berkolaborasi dengan BNN dalam sosialisasi pemberantasan narkoba sebagai wujud bhakti bagi penyelamatan generasi muda.


"Mari bekerjasama. SMSI berkarya menyampaikan edukasi namun tetap menaati kode etik," katanya.


Sementara, mewakili tokoh masyarakat, Andhika P Laoly mengajak SMSI menatap tantangan perkembangan dan mencoba menyatu pada society 5.0 atau konsep masyarakat super pintar yang didengungkan para ahli dan telah dijalankan beberapa negara maju.


Kegiatan ekonomi serta penyelesaian masalah terintegrasi dengan dunia digital sehingga menciptakan efek efektif dan efisien dalam semua fungsi management serta kehidupan universal.


Hal tersebut sejalan dengan fungsi SMSI sebagai wadah jurnalis online atau siber yang kini terdigitalisasi sebagai keniscayaan perubahan zaman, bahwa media siber harus mendistribusikan informasi secara cepat, cerdas, mendidik dan menghepang hate spech.


Ketua Panitia, Riswan H Gultom meyampaikan laporannya, bahwa niat seluruh anggota SMSI cukup tinggi membentuk wadah sehingga bergotong royong mengumpulkan dana spontanitas yang kemudian didukung beberapa donateur yang tidak mengikat.


Anggota yang tergabung pun memiliki tujuan yang sama, keinginan mengembangkan diri serta martabat jurnalistik yang lebih baik. 


Turut hadir, Kadis Kominfo Nias Utara Raradodo Waruwu, Kadis Kominfo Nias Rahmat Crisman Zai, Wakil Ketua DPRD Nias Sabayuti Gulo, mewakili Kodim Nias Mayor Yus Waruwu, mewakili Polres Nias Iptu Y Lase serta undangan lainnya, dan pengurus SMSI Kepulauan Nias yang sudah dilantik oleh pengurus SMSI Sumut. 


(Cobra)


No comments:

Post a Comment

×
Berita Terbaru Update