Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Diakonia Natal di Kecamatan Tigalingga, Kunjungi Penderita Stroke

Tuesday, December 27, 2022 | 8:32 AM WIB | 0 Views Last Updated 2022-12-27T16:33:09Z


DAIRI  (Topsumut.Co)  -  Pemkab.Dairi mengadakan kegiatan diakonia  natal Kecamatan Tigalingga tepatnya di Gereja GKPPD Lae salak, Kecamatan Tigalingga, Rabu kemaren  (21/12/2022).


Seperti biasa sebelum ibadah natal, kegiatan diawali dengan pembagian Bantuan Langsung Tunai (BLT) dampak kenaikan BBM beberapa waktu lalu. Bupati Dairi yang diwakili oleh Assisten administrasi umum, Edy Banurea didampingi oleh Ketua TP PKK Kabupaten Ny Romy Mariani Eddy Berutu menyerahkan BLT dengan mendatangi rumah warga terutama lansia yang selama ini luput dari perhatian.


Serikat br. Sinuraya (85) contohnya warga Kecamatan Tigalinga didampingi putrinya Ervina br. Sembiring ini mendapat kunjungan dari pemerintah. Ervina menyampaikan rasa syukurnya telah mendapat kunjungan dari pemerintah. 



Tidak lupa Serikat br. Sinuraya melalui putrinya mengucapkan syukur orangtua (ibu) yang menderita stroke selama 2 tahun terakhir ini mendapat bantuan berupa BLT dari pemerintah.


"Saya sebagai anaknya ibu Serikat br.Sinuraya menyampaikan terimakasih tak terhingga pada pemerintah yang telah mengunjungi serta menyerahkan bantuan pada kami. Semoga bupati, ibu bupati dan jajaran pemerintahannya diberi kesehatan dan kekuatan dalam tugasnya," kata Ervina.


Melihat kondisi Serikat br. Sinuraya, Ny. Romy Mariani meminta kepada OPD terkait untuk memberi perhatian, pelayanan kesehatan terhadap warga seperti ibu Serikat Sinuraya termasuk keperluan BPJSnya.


Bupati Dairi Dr. Eddy Keleng Ate Berutu melalui asisten administrasi umum , Edy Banurea menyampaikan ucapan selamat natal kepada seluruh warga Kecamatan Tigalingga seraya menyampaikan bahwa pemerintah akan selalu berupaya memberikan kado terbaik bagi warga melalui berbagai pembangunan, dan perbaikan pelayanan .


"Kado natal dari pemerintah sudah diserahkan baik BLT atau sembako. Kado berikutnya akan selalu diupayakan pemerintah, terutama program yang sempat tertunda akibat pandemi," ujarnya.


Sementara itu, dalam ibadah Pdt. R.D Berutu, dalam pesan natalnya menyampaikan mengambil thema yang diangkat dari kitab Matius 2: 12, dengan Sub Thema, Bersama-sama kita berkreasi  serta bergotong-royong memberi sumbangsih daya dan pikiran dalam rangka mewujudkan Dairi Unggul, yang mensejahterakan masyarakat dalam harmoni keberagaman.


Secara spesifik pendeta menyampaikan bahwa orang yang setia dan taat pada Tuhan akan diselamatkan. Pendeta mengibaratkan, perjalanan perubahan yang menjadi program pemerintah kita saat ini tidaklah mudah, selalu ada tantangan yang harus dilalui.


"Perjalanan perubahan ini ibarat perjalanan orang Majus. Perjalanan orang tidaklah mudah, namun keyakian akan visi misi mematuhi perintah Tuhan menjadi modal utama dan senjata mereka untuk memuliakan nama Tuhan," katanya tegas.


Diakoni natal ini turut dihadiri oleh unsur Forkopimda, Anggota DPRD, Jembal  Ginting, kadis sosial, Anggara Sinurat, Kadis pertanian Robot Simanullang, Kadis Kesehatan,Hendri Manik, beberapa perwakilam OPD, Camat Tigalingga, Untung Nahampun, Forkopimca dan kepala desa se- Kecamatan Tigalingga, anggota Dharma Wanita  Persatuan (DWP), organisasi kepemudaan PBB, jemaat serta tamu undangan lainnya. Acara dilanjut dengan pembagian sembako bagi warga yang sudah terdata dan diakhiri dengan makan bersama.

( Nining ).

No comments:

Post a Comment

×
Berita Terbaru Update